Game yang cocok untuk anak tk. Sebagai orang tua tentu anda akan merasakan pesatnya perkembangan dan pertumbuhan anak. mulai dari bayi yang hanya bisa mengungkapkan sesuatu dengan tangisan, dan hanya bisa menkonsumsi ASI, hingga kini menjadi anak yang sudah siap untuk duduk di bangku TK.
Game yang Cocok Untuk Anak TK

Anak yang yang duduk di bangku TK atau anak yang mulai menginjak usia 5 tahun pada umumnya sangat gemar bermain. sebagai orang tua tentu kita harus pandai-pandai memilih permainan atau game yang baik yang dapat merangsang pertumbuhan serta kecerdasan sang buah hati sehingga game tersebut cocok untuk anak. pada artikel kali ini kami akan membahas beberapa permainan atau game yang baik dan cocok untuk anda berikan kepada anak anda yang duduk di bangku TK. berikut ulasannya:

Permainan/Game Menyambung Kata

Permainan sambung kata merupakan salah satu permainan yang sangat mengasikkan, selain itu permainan ini sangat baik untuk merangsang daya ingat serta melatih kemampuan komunikasi. tak hanya dikalangan anak TK, kalangan remaja dan dewasa pun bisa melakukan permainan ini.

Cara bermainya pun cukup mudah, anda cukup mengambil suku kata terakhir dari satu kata untuk dijadikan sebuah kata baru. contohnya kata sapi→ pintu→ tulang→ langsing→ singa (dan seterusnya hingga ada salah satu peserta yang kehabisan kosokata).

Game Menebak Benda yang Berada di Dalam Kantong

Permainan ini tak kalah serunya dengan permainan tebak kata. berikut penjelasan singkat cara bermain tebak benda yang ada di dalam kantong:

masukkanlah beberapa benda yang berada di sekitar anda ke dalam kantong atau tas yang berukuran agak besar, kemudian tutuplah mata sang anak dengan menggunakan kain sehingga ankak tidak dapat melihat apapun yang berada di sekitarnya, selanjutnya suruhlah anak untuk mengambil salah satu benda yang ada di dalam kantong tersebut dan menebaknya, jika jawabanya benar maka sang anak diberikan kesempatan sekali lagi untuk memagang benda dan menebaknya dengan tepat. 

permainan ini sangat bermanfaat untuk melatih konsentrasi anak dalam menebak benda dengan tepat dan dapat melatih motorik halus pada sang anak. orang dewasa pun dapat melakukan game ini untuk meningkatkan kepekaan dan konsentrasi pada diri sendiri.

Kegiatan Menggambar dan mewarnai

Dunia anak-anak merupakan dunia yang penuh keceriaan dan kebahagiaan, oleh karena itu anda sebagai orang tua hendaknya pintar-pintar mengajak anak-anak untuk bermain sambil belajar untuk merangsang kecerdasan sang buah hati, seperti mengajaknya membuat gambar dan mewarnainya, ini merupakan langkah awal bagi anda untuk mengenalkan kepada sang anak berbagai macam warna dan bentuk.

Demikianlah artikel tentang Game atau permainan yang cocok untuk anak TK, semoag bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkann berkomentar dengan bijak , kami sangat mengharapkan komentar anda , dan saran anda , bagi kami itu adalah sebuah kehormatan tanks

 
Top